Haram Jadi Halal


Segala sesuatu yang awalnya hukumnya haram, akan menjadi halal setelah ada Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Hasyim Muzadi. Begitu keyakinan masyarakat Madura seperti diungkapkan Hasyim di hadapan para pemuka dan tokoh lintas agama di Kantor PBNU belum lama ini.
Alkisah pada suatu hari masyarakat Madura diberi bantuan oleh salah satu lembaga gereja. Tanpa berpikir panjang, bantuan itu ditolak oleh masyarakat dengan alasan hal tersebut merupakan upaya Kristenisasi.
"Kesalahannya, bantuan itu diberikan tidak bersama-sama para ulama. Jadi masyarakat menganggap bantuan itu adalah Kristenisasi, hukumnya haram kalau diterima," terang Hasyim.
"Setelah saya datang," lanjutnya, "masyarakat jadi mau menerima bantuan itu."
"Jadi, bantuan yang semula dianggapa haram itu jadi halal setelah didatangi saya," pungkas Hasyim disambut tawa hadirin yang sebagian besar merupakan para pemuka dan tokoh lintas agama itu. (rif)